oleh

IWO Manado Turut Berperan Dalam Wapena Sulut

Manado. Bunaken.co.id – Usai 46 wartawan yang terdiri dari media online, Televisi, Radio dan cetak yang berasal dari 4 organisasi profesi, yakni PWI, AJI, IJTI dan IWO (Ikatan Wartawan Online) mengikuti pendidikan dan pelatihan Penanganan Bencana yang digelar Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Mercure Tateli Beach Hotel Senin (11/09).

Kini terbentuk Wartawan Peduli Bencana Sulawesi Utara (Wapena Sulut). Amanda Komaling yang adalah wartawan Metro TV, juga Ketua IJTI (Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia) Sulut menjadi Ketua WAPENA Sulut pertama.

 

55

Setelah terpilih sebagai Ketua Wapena Sulut, Amanda langsung membentuk kabinetnya yaitu, Sekretaris IWO Kota Manado, Simon Siagian dari media online www.pojoksulut.com yang mendapat 8 suara sebagai Wakil Ketua, Asrar Yusuf dari www.beritakawanua.com yang mewakili AJI Manado sebagai Sekretaris dan Feybe Lumanauw dari BeritaSatu TV yang mewakili PWI dengan 7 suara sebagai Bendahara sertsa wartawan iNews TV, Arthur Lowpatti sebagai Humas.

IWO yang belum lama terbentuk sebagai organisasi profesi wartawan media online, mendapat bagian bersama PWI, IJTI dan AJI Sulut memprakarsai berdirinya WAPENA Sulut.

Sebanyak 10 orang peserta dari Dewan Pimpinan IWO Kota Manado diutus mewakili IWO untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan Penanganan Bencana yang digelar BNPB selama 3 hari (11/09 – 13/09) di Mercure Tateli Beach Hotel Manado. Tak hanya ikut dalam pelatihan dan pendidikan, IWO juga menempatkan Sekretaris IWO Kota Manado, Simon Siagian, duduk sebagai Wakil Ketua di Kepengurusan WAPENA Sulut.

Victor Rarung selaku Ketua IWO Sulut, setelah mendegar laporan dari hasil kegiatan BNPB ini memberikan respon yang sangat baik untuk Wapena Sulut. Serta berharap Wapena bisa bekerjasama dengan baik dengan pemerintah Propinsi, Kabupaten/Kota.

“Selamat buat WAPENA Sulut yang sudah terbentuk. Selamat juga buat Amanda Komaling yang telah terpilih sebagai Ketua WAPENA Sulut,” tulis Rarung di grup WA IWO Sulut.
Buat teman-teman media online dari IWO, saya berharap, pengetahuan dan keterampilan yang didapat pada pelatihan Penanggulangan Bencana dari BNPB, bisa digunakan dan diterapkan sebaik mungkin,” pinta Rarung.

Respon yang sama juga diberikan Ketua IWO Manado Anto Reppy, saat dihubungi lewat via telepon bahwa Wapena Sulut telah terbentuk.

“Selamat buat WAPENA Sulut dan Selamat buat pengurus yang telah terpilih. Mari kita dukung Pemerintah Propinsi, Kota dan Kabupaten mengedukasi masyarakat tentang penanganan bencana, baik sejak pra hingga pasca bencana,” tegas Reppy.

Reppy juga berpesan agar semua wartawan yang tergabung di Wapena Sulut, khususnya dari IWO Manado agar tetap pada peran masing-masing sebagai Jurnalis

“Satu yang utama, dalam memberitakan suatu peristiwa bencana, tetap menjunjung tinggi hak azasi korban dan tetap berempatilah ke keluarga korban, dan juga tetap menjunjung tinggi kaidah-kaidah jurnalis dan Undang-undang pers,” tegasnya. (Angel)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed